Skip to main content

Penyelenggaraan Loka Karya Seniman Taiwan Berpindah ke London

Foto bersama para anggota loka karya tim “Shimmering Production” di teater ternama Inggris The Place.

Direktur Artistik “Shimmering Production”, Wang Yeu-kwn (王宇光) bersama karya koreografi kolaboratif “Islands”, penari asal Indonesia Danang Pamungkas serta penulis drama Taiwan Wang Shih-wei (王世偉) mendapat undangan dari teater ternama Inggris, The Place untuk melakukan pertukaran karya kreatif di London dan penyelenggaraan loka karya berpindah ke The Place yang digelar pada tanggal 20 Oktober 2023. Selain itu, pada tanggal 24 Oktober 2023 juga menggelar pertunjukan membagikan karya seni mereka.


Pada tahun 2022, saat seniman Wang Yeu-kwn menampilkan karya “Island” versi pengembangan bertahap sebagai bagian dari “Taiwan Dance Platform” di Pusat Kesenian Kaoshiung, Weiwuying. Pertunjukan ini menarik perhatian Direktur Artistik The Place, Eddie Nixon, kemudian tim tari diundang ke Inggris untuk melakukan pertukaran di sana dan berlanjut mengembangkan karya tariannya. Wang Yeu-kwn menyampaikan, selama proses pembuatan karya “Island”, ia bersama mitra kerja berkesempatan menjalani pelatihan profesional di The Place, membuatnya merasa bahagia menekuni pekerjaan yang profesional, juga mengharapkan dapat bertukar pandangan dengan para pakar dari The Place dan London serta melalui pembahasan dari sudut pandang yang berbeda dapat membuka peluang kerja sama baru.


Direktur Divisi Kebudayaan Kantor Perwakilan Republik Tiongkok di Inggris, Chen Pin-chuan (陳斌全) juga diundang menghadiri sesi berbagi pengalaman. Chen Pin-chuan menyampaikan bahwa tahun ini The Place mengundang grup seni Taiwan Su Pin-wen (蘇品文) dan Wang Yeu-kwn untuk melakukan pertukaran di London, ini menjadi program percobaan baru Divisi Kebudayaan Kantor Perwakilan Republik Tiongkok di Inggris. Ia berharap, dengan memanfaatkan lingkungan kreatif dan kekayaan sumber kelembagaan budaya London dapat memberikan lebih banyak nutrisi inovasi bagi para seniman Taiwan untuk berkarya, juga mengharapkan saat pengembangan karya seni di London bisa menarik perhatian dari para pakar seni setempat, mengundang seniman Taiwan agar seni pertunjukan Taiwan semakin berkesempatan untuk tampil dalam pertunjukan keliling dunia di masa mendatang.